Rabu, 14 September 2011

Resume Pertemuan1

Nim / Nama : 10.41010.0222 / Ananthasya Putri Jueffend



Program Kumpulan Object ( PKO )

adalah paradigma pemograman yang berorientasikan kepada objek. Dalam PBO, terdapat 2 hal penting, yaitu kelas dan objek.

Kelas adalah cetak biru dari objek. Maksudnya, kelas merupakan kerangka yang mendefinisikan variabel-variabel data dan perlakuan-perlakuan umum dari sebuah objek tertentu.

Objek adalah instan dari kelas. Objek sendiri merupakan  sesuatu yang ada di sekitar kita bisa berupa formula, sistem, benda dan metode. Selain itu, objek juga memiliki identitas yang khas.
PBO memiliki 4 dasar utama:

1. Abstraksi
Abstraksi menjabarkan sesuatu menjadi hal yang abstrak menjadi model program, dengan filtering. Dengan abstraksi, dunia real, pembuatan data dan proses bisa dimodelkan menjadi sebuah kode program

2. Encapsulasi
Encapsulasi merupakan proses information hidding, maksudnya penyembunyian informasi penting dalam kelas-kelas tertentu. Informasi yang penting ditempatkan dalam area yang private

3. Inheritance
Inheritance merupakan turunan dari kelas utama. Inheritance dalam Java menganut sistem single-parent. Maksudnya turunan memiliki tepat 1 buah induk

4. Polymorphism
Polymorphism (Polimorfisme) ialah kelas dari sebuah turunan yang memiliki perlakuan berbeda dari kelas induk. Polimorfisme sendiri berarti kemampuan suatu objek untuk mengungkap banyak hal melalui satu cara yang sama. Polimorfisme merupakan salah satu hal penting dalam PBO, karena polimorfisme mengijinkan kelas induk untuk mendefinisikan sebuah method yang umum untuk semua turunannya, dan selanjutnya kelas turunannya bisa memperbarui implementasi dari method tersebut secara spesifik sesuai karakter masing-masing.

Semua data dan fungsi di dalam paradigma ini dibungkus dalam kelas atau objek-objek. Program Kumpulan Object terdiri dari 3 yaitu 
  • Data : Berisi tentang identitas dan informasi
  • Atribut : Satuan data terkecil yang tidak dapat dipecah lagi menjadi unit lain yang bermakna. Contoh pada data mahasiswa dapat berupa nim, nama_m, tmpt_lhr_m, dan atribut lainnya.
  • Method : Berisi tentang perilaku, kemampuan, dan proses 
 
Access Modifier hanya bisa di akses di dalam kelas itu sendiri, terdiri dari 4P yakni :
  1. Private :  Type yang menggunakan access modifier ini membuat type tersebut hanya bisa diakses dari type yang bersangkutan. merupakan access modifier default yang digunakan untuk variable (field) dan method. private merupakan access modifier yang paling secure. semua type yang dilabeli access modifier private membuat type tersebut tidak dapat diakses dari luar type yang bersangkutan
  2. Protected : Type yang menggunakan access modifier ini membuat type tersebut hanya bisa diakses dari type yang bersangkutan dan turunan dari type yang bersangkutan. protected lebih terbatas dari internal
  3. Package : Type yang menggunakan access modifier ini membuat type tersebut hanya bisa diakses dari kelas lain tetapi masih di dalam package
  4. Public : Type yang menggunakan access modifier ini membuat type tersebut bisa diakses tanpa pembatasan apapun. secara default, enumeration dan interface menggunakan access modifier ini

 Semua sifat induk bisa diwariskan ke dalam class anaknya, ex :

class
Nama class = Identitas
Data = Kumpulan Data
Method = Kumpulan Method / Operation

Tidak ada komentar:

Posting Komentar